Setelah menang balapan F1 Austria 2021, Max Verstappen semakin memperlebar dominasinya atas Lewis Hamilton di musim balap F1 2021. Selain itu, ia juga berhasil menorehkan capaian impresif bagi dirinya, yaitu meraih “Grand Slam” pertamanya.
Dalam F1, istilah “Grand Slam” di F1 adalah raihan yang dicatatkan pemenang balapan yang start dari pole position, memimpin pada setiap lap balapan, dan juga mencetak lap tercepat pada balapan. Dalam sejarahnya, rekor ini cukup sulit diraih seorang pembalap. Total tidak sampai 25 pembalap yang bisa mencetak “Grand Slam” di F1 sepanjang sejarah.
Jim Clark memegang rekor “Grand Slam” ini dengan meraihnya sebanyak 8 kali pada periode 1960-an. Juara dunia 7 kali, Lewis Hamilton, berada di peringkat kedua dengan meraih 6 “Grand Slam”, terakhir pada seri balapan F1 Abu Dhabi 2019. Legenda Michael Schumacher di posisi ketiga dengan 5 “Grand Slam”, bersama dengan Jackie Stewart dan Ayrton Senna. Sebastian Vettel punya 4 “Grand Slam” sepanjang kariernya. Vettel meraihnya saat masih berseragam Red Bull pada periode 2011 hingga 2013 lalu. Lalu, ada beberapa nama besar seperti Niki Lauda, Gilles Villeneuve, Damon Hill, hingga Fernando Alonso yang hanya sekali mencatatkan “Grand Slam” sepanjang kariernya.
Saat diwawancara usai balapan 71 lap selama 1 jam 23 menit, Max Verstappen mengaku agak heran. Ia masih tidak percaya dengan apa yang terjadi dengan paket mobil Red Bull RB16B andalannya di seri kesembilan F1 2021 ini. “Sejujurnya saya merasa luar biasa,” kata sang pembalap asal Belanda ini.
“Mobil itu sangat keren. Pada setiap set ban yang kami pakai, sangat menyenangkan untuk dikendarai,” jelasnya. “Ini gila, saya sendiri agak heran bagaimana hari ini berjalan,” imbuhnya.
“Saya tidak menyangka akan seperti ini,” ujar Max Verstappen.
Bagi Max, kerja sama seluruh timnya untuk membantunya meraih rekor ini sungguh luar biasa. “Ketika Anda memasuki akhir pekan, semua orang melihat Anda sebagai favorit tetapi tidak pernah mudah untuk selalu memberikan apa yang kami lakukan hari ini, jadi upaya yang luar biasa dari seluruh tim,” ucapnya.